bagaimana cara melakukan gerakan jalan ber kelok kelok dan lari dengan menendang bola
Jawaban:
Untuk melakukan gerakan jalan berbelok-belok dan lari sambil menendang bola, cara melakukan gerakan tersebut adalah:
Berdiri tegak di belakang garis dan arah pandang lurus ke arah lintasan.
Mulai jalan belok-belok menuju garis akhir ketika mendengar suara peluit.
Persiapkan diri untuk menendang bola ketika sudah sampai di garis akhir.
Berlarilah ke garis sambil menggiring bola ketika suara dari peluit kedua sudah berbunyi.
Pembahasan
Permainan sepak bola adalah salah satu permainan olahraga bola besar beregu yang memiliki tujuan utama untuk memasukkan bola ke arah gawang lawan untuk mendapatkan poin. Anggota tubuh dominan yang digunakan dalam permainan sepak bola adalah kaki karena gerakan dominan dalam sepak bola adalah gerakan menendang bola. Untuk bisa melakukan gerakan dalam permainan sepak bola dengan baik, ada beberapa rangkaian gerakan yang bisa kita lakukan untuk melatih gerakan yang ada di dalam permainan sepak bola.
Gerakan jalan berkelok-kelok dan lari sambil menggiring bola adalah salah satu latihan yang bisa kita lakukan untuk melatih teknik dasar dalam permainan sepak bola. Lari berkelok-kelok akan melatih kelincahan kita ketika berlari di lapangan sepak bola dan latihan menggiring bola akan membuat kita menjadi lebih mahir ketika menggiring bola. Teknik menggiring bola juga menjadi teknik yang sangat penting untuk dikuasai karena berkaitan dengan pengaturan fase penyerangan dalam permainan sepak bola.
Penjelasan: